Aksesoris Penting Kamera DSLR dan Fungsinya
Karena harga kamera DSLR itu tidak murah, maka sebaiknya Anda rawatlah kamera tersebut. Selain merawat ada baiknya Anda juga perhatikan aksesoris penting untuk kamera DSLR yang tidak rugi jika Anda miliki. Aksesoris kamera DSLR sangat beragam pilihannya, terkadang jika kita sudah masuk ke dunia fotografi terkadang sulit untuk mengontrol prioritas :).
Nah pada kesempatan kali ini, kami akan menjelaskan beberapa fungsi
aksesoris kamera DSLR yang kebanyakan digunakan oleh orang.
Lalu apa saja aksesoris kamera yang paling penting untuk pemilik kamera DSLR ? simak tulisan berikut ini ya guyss
Pertama memiliki kamera DSLR adalah harus memiliki tas kamera. Beragam pilihan dan harga tas kamera DSLR di pasaran. Dari mulai ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Begitu juga dengan bentuk, dari mulai model backpack, tas pinggang, tas sling-slide/model menyamping hingga yang menyerupai koper. Tas kamera sudah tentu berbeda dengan tas pada umumnya, sudah didesain dengan bahan khusus untuk pengaman kamera dan lensa dari benturan, bahkan sudah ada tas kamera tahan air segala.
2. Dry Box atau Dry Cabinet
Lemari khusus yang sudah dirancang sedemikian rupa untung menyimpan barang-barang elektronik seperti kamera dan lensa. Dengan Dry Box ini kita bisa mengatur kelembapan dalam ruangan penyimpanan sesuai yang diinginkan. Harga Dry Box/ Dry Cabinet sangat variasi, tergantung ukuran seberapa besarnya. Anda bisa membelinya di toko kamera atau toko alat rumah tangga yang besar.
3. Kit Pembersih
Kit Pembersih ini berfungsi untuk membersihkan body kamera dan lensa dari kotoran/debu atau material lainnya yang menempel pada kamera. Kit Pembersih biasanya terdiri dari blower/semprotan, kain lap khusus, cairan pembersih khusus.
4. Filter
Filter adalah aksesoris yang cukup penting untuk lensa kamera DSLR. Dari beragam jenis filter kamera, ada 2 jenis filter yang layak anda pertimbangkan untuk memilikinya yaitu UV dan CPL. Berikut beberapa jenis filter lensa dan fungsinya :
Jika Anda menyukai fotografi landscape, selayaknya Anda untuk memiliki tripod. Ada beberapa bentuk, dari Tripod, monopod, gorillapod, yang semuanya berfungsi untuk membantu menopang kamera Anda menghasilkan foto yang tajam saat mengambil eksposur long shutter/kecepatan rana yang lambat.
6. Shutter Release
Nah bagi fotografer landscape, selain tripod dan filter, shutter release adalah aksesoris yang biasa digunakan. Berfungsi untuk memencet tombol shutter tanpa menyentuh kamera sehingga dapat mengurangi getaran saat mengambil gambar. Shutter Release tersedia 2 macam, kabel dan wireless.
7. Vertikal Grip (VG)
Vertikal Grip berfungsi atau membantu saat melakukan pemoteran dengan view portrait. Dengan Vertikal Grip/VG anda tidak perlu lagi menekan tombol shutter di bodi kamera. Selain itu, VG juga bisa berfungsi sebagai cadangan batere. Pada body kamera DSLR terbaru sudah tersedia fitur pegangan vertikal, jadi tidak perlu lagi untuk membeli VG.
8. Flash Eksternal
Anda menyukai memotret manusia model atau pernikahan/wedding dan lainnya ? Flash ekternal akan secara drastis membantu meningkatkan kualitas foto anda dari segi pencahayaan. Flash ekternal memiliki power cahaya lebih besar dan juga fitur kontrol yang komplit.
Mudah-mudahan artikel tentang Jenis dan Fungsi Aksesoris Kamera DSLR ini bisa berguna untuk membantu menentukan pilihan aksesoris kamera dslr Anda. Salam Klik !
Lalu apa saja aksesoris kamera yang paling penting untuk pemilik kamera DSLR ? simak tulisan berikut ini ya guyss
Aksesoris Penting Kamera DSLR
1. Tas KameraPertama memiliki kamera DSLR adalah harus memiliki tas kamera. Beragam pilihan dan harga tas kamera DSLR di pasaran. Dari mulai ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Begitu juga dengan bentuk, dari mulai model backpack, tas pinggang, tas sling-slide/model menyamping hingga yang menyerupai koper. Tas kamera sudah tentu berbeda dengan tas pada umumnya, sudah didesain dengan bahan khusus untuk pengaman kamera dan lensa dari benturan, bahkan sudah ada tas kamera tahan air segala.
2. Dry Box atau Dry Cabinet
Lemari khusus yang sudah dirancang sedemikian rupa untung menyimpan barang-barang elektronik seperti kamera dan lensa. Dengan Dry Box ini kita bisa mengatur kelembapan dalam ruangan penyimpanan sesuai yang diinginkan. Harga Dry Box/ Dry Cabinet sangat variasi, tergantung ukuran seberapa besarnya. Anda bisa membelinya di toko kamera atau toko alat rumah tangga yang besar.
3. Kit Pembersih
Kit Pembersih ini berfungsi untuk membersihkan body kamera dan lensa dari kotoran/debu atau material lainnya yang menempel pada kamera. Kit Pembersih biasanya terdiri dari blower/semprotan, kain lap khusus, cairan pembersih khusus.
4. Filter
Filter adalah aksesoris yang cukup penting untuk lensa kamera DSLR. Dari beragam jenis filter kamera, ada 2 jenis filter yang layak anda pertimbangkan untuk memilikinya yaitu UV dan CPL. Berikut beberapa jenis filter lensa dan fungsinya :
- Filter UV / Ultra Violet atau Netral : Fungsi filter UV adalah untuk melindungi lensa kamera DSLR. Selain untuk melindungi dari partikel juga dapat melindungi dari benturan/bemper. Filter UV jadi salah satu aksesoris standar yang biasanya dibeli setelah membeli kamera. Pada kebanyakan orang, filter UV akan selalu menempel di setiap lensa yang dimiliki.
- Filter CPL / Circular Polarizing : Fungsi filter CPL ini berguna untuk mengurangi pantulan cahaya misalnya di air dan kaca. Selain itu, bagi fotografi landscape filter CPL berfungsi untuk meningkatkan saturasi dan kontras warna. Anda suka foto landscape ? filter CPL wajib untuk Anda miliki.
- Filter ND / Neutral Density : Filter ND berwarna abu-abu ini berguna untuk mengurangi intensitas cahaya. Filter ND bekerja layaknya mata kita saat memakai kacamata hitam saat sedang panas terik. Tersedia beberapa pilihan filter ND di pasaran tergantung seberapa banyak penurunan intensitas yang kita mau, seperti ND2 (1 stop), ND4 (2 stop), ND8 (3 stop) hingga ND 1.000.000 (20 stop). Jika hendak melakukan pemotretan slow speed pada siang hari, filter ND merupakan perlengkapan wajib.
- Filter GND / Gradual ND : Filter GND berfungsi seperti filter ND untuk mengurangi intensitas cahaya dengan tingkat penggelapan yang bersifat gradasi (bagian atas lebih gelap dan semakin ke bawah semakin terang). Grad-ND sangat berguna untuk memotret landscape yang melibatkan langit yang memiliki perbedaan cahaya yang cukup jauh. Tersedia filter GND dengan berbagai tingkat kepekatannya.
- Filter Close-Up : Filter close-up berguna untuk mengurangi minimum distance focus atau jarak minimum suatu lensa untuk mampu memfokus sebuah objek. Filter Close-Up/Makro ini berfungsi seperti kaca pembesar (lup). Namun demikian, penggunaan filter makro akan membawa efek, di antaranya Pencahayaan turun 1-2 stop, Ketajaman berkurang serta DoF lebih sempit.
- Filter BW : Cara kerja dari filter BW ini adalah memblok range warna tertentu menjadi gelap dan membiarkan/melewatkan range warna tertentu menjadi terang. Anda suka foto hitam putih ? layak Anda coba filter BW ini.
- Filter IR / Infra Red : Fungsi filter IR adalah menyaring cahaya dengan panjang gelombang infra red (IR), sehingga bisa menghasilkan hasil akhir sebuah foto dengan warna yang berbeda. Filter infrared ini bekerja dengan prinsip meloloskan cahaya infra merah namun menangkal sebagian besar spektrum cahaya tampak, sehingga bila dikombinasikan dengan sensor yang sudah dimodifikasi menjadi IR sensitive, biasa digunakan untuk fotografi infra red. Fotografi infra red sendiri mengandalkan kesalahan warna ini menjadi sebuah seni tersendiri :).
- Filter Star : Berguna untuk membuat pancaran lampu/cahaya menjadi bintang dengan bentuk yang lebih panjang dan teratur. Filter star inipun tersedia berbagai pilihan, mau efek bintang 4, 6 atau 8 tinggal pilih.
Jika Anda menyukai fotografi landscape, selayaknya Anda untuk memiliki tripod. Ada beberapa bentuk, dari Tripod, monopod, gorillapod, yang semuanya berfungsi untuk membantu menopang kamera Anda menghasilkan foto yang tajam saat mengambil eksposur long shutter/kecepatan rana yang lambat.
6. Shutter Release
Nah bagi fotografer landscape, selain tripod dan filter, shutter release adalah aksesoris yang biasa digunakan. Berfungsi untuk memencet tombol shutter tanpa menyentuh kamera sehingga dapat mengurangi getaran saat mengambil gambar. Shutter Release tersedia 2 macam, kabel dan wireless.
7. Vertikal Grip (VG)
Vertikal Grip berfungsi atau membantu saat melakukan pemoteran dengan view portrait. Dengan Vertikal Grip/VG anda tidak perlu lagi menekan tombol shutter di bodi kamera. Selain itu, VG juga bisa berfungsi sebagai cadangan batere. Pada body kamera DSLR terbaru sudah tersedia fitur pegangan vertikal, jadi tidak perlu lagi untuk membeli VG.
8. Flash Eksternal
Anda menyukai memotret manusia model atau pernikahan/wedding dan lainnya ? Flash ekternal akan secara drastis membantu meningkatkan kualitas foto anda dari segi pencahayaan. Flash ekternal memiliki power cahaya lebih besar dan juga fitur kontrol yang komplit.
Mudah-mudahan artikel tentang Jenis dan Fungsi Aksesoris Kamera DSLR ini bisa berguna untuk membantu menentukan pilihan aksesoris kamera dslr Anda. Salam Klik !
Comments
Post a Comment